Pengaruh Dosis Pupuk NPK terhadap Pertumbuhan Pueraria javanica pada Tanah Lempung dan Pasiran

Sri, Suryanti (2024) Pengaruh Dosis Pupuk NPK terhadap Pertumbuhan Pueraria javanica pada Tanah Lempung dan Pasiran. Jurnal Pengelolaan Perkebunan, 5 (2). pp. 56-62. ISSN 2549-144X

[thumbnail of document-1.pdf] Text
document-1.pdf - Published Version

Download (285kB)

Abstract

Tanaman Pueraria javanica merupakan tanaman penutup tanah di
perkebunan kelapa sawit. Pertumbuhan Pueraria javanica dipengaruhi oleh ketersediaan unsur hara di dalam tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis pupuk NPK dan jenis tanah terhadap pertumbuhan Pueraria javanica Penelitian dilakukan di KP2 Institut Pertanian Stiper, Sleman, DIY, menggunakan desain rancangan acak
lengkap faktorial. Faktor pertama adalah dosis pupuk NPK (0 g, 1 g, 1,5 g, dan 2 g per polybag) dan faktor kedua adalah jenis tanah (lempung inceptisol dan pasir regosol). Parameter yang diamati meliputi panjang sulur, jumlah daun, berat segar dan kering tanaman, berat segar dan kering akar, berat segar dan kering tajuk, jumlah bintil akar dan jumlah
bintil akar efektif. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada interaksi nyata antara dosis pupuk NPK dengan jenis tanah terhadap pertumbuhan Pueraria javanica. Pemupukan Pueraria javanica dengan pupuk NPK 2 gram secara nyata meningkatkan berat segar tanaman, kering tanaman serta berat kering tajuk. Jenis tanah lempung menunjukkan hasil yang lebih baik dibandingkan dengan tanah pasiran pada parameter jumlah daun, berat kering tanaman, berat segar akar dan berat kering akar. Penelitian ini memberikan manfaat dalam
pemupukan tanaman Pueraria javanica sebagai penutup tanah di
perkebunan kelapa

Item Type: Article
Creators:
Creators
NIM/NIDN
Sri, Suryanti
UNSPECIFIED
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDK/NIDN
Thesis advisor
UNSPECIFIED
UNSPECIFIED
Corporate Creators: KP2 Institut Pertanian Stiper, Sleman, DIY
Uncontrolled Keywords: Pueraria javanica Pupuk NPK, Jenis tanah.
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 631 Teknik khusus, peralatan, dan material
Divisions: DIV Pengelolaan Perkebunan
Depositing User: Editor Editor
Date Deposited: 29 Oct 2024 03:38
Last Modified: 30 Oct 2024 01:49
URI: https://repository.polteklpp.ac.id/id/eprint/5983

Actions (login required)

View Item
View Item