Taziidil, Mubaarok (2022) ANALISIS PENGARUH REGENERASI TERHADAP PENGOLAHAN AIR LUNAK WATER TREATMENT PLANT (WTP) BERDASARKAN PH DAN KONDUKTIVITAS DI PT PERKEBUNAN NUSANTARA IX PABRIK GULA RENDENG. Final Report thesis, Politeknik LPP Yogyakarta.
TA Taziidil Mubaarok 27-9 acc.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (600kB)
Abstract
Water Treatment Plant berfungsi untuk mengolah air tawar menjadi air murni dengan cara ion exchanger pada mixbed WTP. Nilai standar konduktivitas yaitu dibawah 1 microsimens (µS/cm). Apabila air yang dihasilkan water treatment plant memiliki kualitas konduktivitas > 1 µS/cm maka perlu dilakukan regenerasi water treatment plant. Metode yag digunakan pada penelitian ini adalah experimentatif. Sampel yang digunakan untuk penelitian ini diambil dari unit Strong Acid Cation (SAC) dan Strong Base Anion (SBA) sebelum dan sesudah proses regenerasi sebanyak lima kali. Pengujian dilakukan berdasarkan perbedaan hasil parameter pH dan konduktivitas sebelum dan sesudah proses regenerasi. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui proses pengolahan air umpan boiler (WTP) di PG Rendeng dan mengetahui pengaruh dan efektivitas dari proses regenerasi berdasarkan pH dan konduktivitas unit ion exchanger sebelum dan setelah proses regenerasi. Dari penelitian ini diperoleh nilai efektivitas derajat keasaman (pH) SAC dan SBA sebesar 12,8% dan 22,6%. Nilai efektivitas parameter konduktivitas unit SAC dan SBA sebesar 28% dan 62%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa proses regenerasi efektif untuk memaksimalkan kinerja unit ion exchanger pada water treatment plant (WTP).
Kata kunci: Water treatment plant, Ion Exchanger, Regenerasi, pH, konduktivitas, Efektivitas
Item Type: | Thesis (Final Report) |
---|---|
Creators: | Creators NIM/NIDN Taziidil, Mubaarok 19.01.045 |
Contributors: | Contribution Contributors NIDK/NIDN Thesis advisor Hendri, Rantau S.T.,M.Eng 0503018402 |
Corporate Creators: | Pabrik Gula Rendeng PTPN IX KUDUS |
Uncontrolled Keywords: | Water Treatment Plant, Regenerasi, PH, Konduktivitas |
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 660 Teknik kimia > 660 Teknik kimia |
Thesis Strata: | Diploma III |
Divisions: | DIII Teknik Kimia |
Depositing User: | Taziidil Mubaarok |
Date Deposited: | 28 Sep 2022 05:30 |
Last Modified: | 28 Sep 2022 05:30 |
URI: | https://repository.polteklpp.ac.id/id/eprint/3138 |