Faizal Anam Al, Ubaidah Lubis (2021) Evaluasi Pengaruh Pemberian Asam Humat Terhadap Pertumbuhan Bud chip Tebu (Saccharum officinarum L.) Varietas Bululawang. Final Report thesis, Politeknik LPP.
Faizal Anam Al Ubaidah Lubis 17.05.027 (2021) Laporan Tugas Akhir Evaluasi Pengaruh Pemberian Asam Humat Terhadap Pertumbuhan Bud Chip Tebu (Saccharum Officinarum L) Varietas Bululawang.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Tanaman Tebu (Saccharum officinarum) merupakan tanaman perkebunan semusim yang masih satu family dengan rumput-rumputan. Manfaat utama dari tebu sebagai bahan baku pembuatan gula pasir adalah untuk memperoleh gula pasir terbaik dipersiapkan mulai dari pembenihan. Kualitas benih menjadi faktor keberhasilan budidaya tebu. Dari problematika tersebut, diperlukan teknologi penyiapan benih dengan waktu singkat, efisiensi lahan dan benih yang berkualitas. Bud chip adalah teknik pembenihan benih tebu yang efisien dalam penggunaan lahan secara vegetatif, yang menggunakan benih satu mata, tidak tercampur dengan varietas lain, berumur 6-7 bulan, bebas dari hama dan penyakit. Penggunaan pupuk anorganik di Indonesia secara terus menerus berdampak tidak baik bagi sifat fisik, kimia, dan biologi tanah. Dengan kondisi tersebut, jika tidak segera diatasi, maka dalam jangka waktu lama media tanam tidak mampu berproduksi secara optimal dan berkelanjutan. Solusi untuk mengatasi hal ini mengurangi penggunaan pupuk an organik dan menerapkan sistem pertanian organik. Asam humat salah satu bahan organik yang dapat memperbaiki aerasi tanah dan mempertinggi retensi air. Penelitian ini dilaksanakan di Green House Kebun Praktek Politeknik LPP Dusun Sempu, Wedomartani, Ngemplak, Kabupaten Sleman, Yogyakarta pada bulan Mei – Juli 2021. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) non faktorial 5 perlakuan dengan 3 ulangan terdiri dari pemberian asam humat ( tanpa asam humat, 25, 50, 75, 100 ml/polibag). Hasil penelitian menunjukkan pemberian dari asam humat tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, dan diameter batang. hipotesisnya dikarenakan menggunakan media tanam yang terbaik sehingga pengaruh pemberian asam humat tidak terlalu beda nyata.
Kata Kunci : tanaman tebu, bud chip, pupuk an organik, asam humat.
Item Type: | Thesis (Final Report) |
---|---|
Creators: | Creators NIM/NIDN Faizal Anam Al, Ubaidah Lubis 17.05.027 |
Contributors: | Contribution Contributors NIDK/NIDN Thesis advisor Saktiono Sigit, Tri Pamungkas S.P., M.P 0501108601 Thesis advisor Ir. Susilawardani, MP 0511026101 |
Corporate Creators: | Green House Kebun Praktek Politeknik LPP Yogyakarta, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta |
Uncontrolled Keywords: | Asam Humat, Bud chip, Tebu |
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan |
Thesis Strata: | Diploma IV |
Divisions: | DIV Budidaya Tanaman Perkebunan |
Depositing User: | Faizal Anam Al Ubaidah Lubis |
Date Deposited: | 13 Oct 2021 06:01 |
Last Modified: | 13 Oct 2021 06:01 |
URI: | https://repository.polteklpp.ac.id/id/eprint/181 |