Pengaruh Ukuran Mesh dan Volume Alkohol Terhadap Produk Tinta Printer Organik dari Pelepah Kelapa Sawit

Yeza, Aprianti (2022) Pengaruh Ukuran Mesh dan Volume Alkohol Terhadap Produk Tinta Printer Organik dari Pelepah Kelapa Sawit. Final Report thesis, Politeknik LPP Yogyakarta.

[thumbnail of Pengaruh Ukuran Mesh dan Volume Alkohol Terhadap Produk Tinta Printer Organik dari Pelepah Kelapa Sawit.pdf] Text
Pengaruh Ukuran Mesh dan Volume Alkohol Terhadap Produk Tinta Printer Organik dari Pelepah Kelapa Sawit.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Limbah pelepah kelapa sawit merupakan limbah organik yang banyak dan sangat mudah dijumpai oleh masyarakat yang tinggal di sekitar perkebunan sawit. Limbah pelepah sawit masih jarang dimanfaatkan, padahal berpotensi untuk
dijadikan sebagai bahan baku pembuatan tinta printer organik.Tinta berbahan pelepah sawit memiliki kandungan xylene yang tidak sebanyak tinta printer komersial, sehingga bersifat lebih aman bagi kesehatan manusia. Rangkaian
pembuatan tinta printer organik pada penelitian ini dimulai dengan proses karbonisasi (pengarangan). Proses ini dilakukan dengan suhu 200-300℃ menggunakan serangkaian alat karbonisasi selama 2 jam. Selanjutnya proses screening menggunakan alat saringan jenis150 mesh, 200 mesh dan 500 mesh, dan proses pencampuran sederhana menggunakan alkohol dan getah acacia (gum arab).Tinta yang dihasilkan dari rangkaian proses tersebut, dilakukan uji viskositas dengan alat viskometer Ostwald, uji transmitansi dengan alat
luxmeter, uji densitas dengan alat piknometer, serta uji tegangan permukaan dengan pipa kapiler. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada ukuran mesh 500 dengan 5 mL alkohol telah menghasilkan tinta printer terbaik yang memenuhi
Standar Nasional Indonesia (SNI) Nomor 06-1567-1999 dan SNI ISO 2846-2-2017 tentang Teknologi GrafikaWarna dan Transparansi Tinta Cetak, dengan nilai densitas sebesar 0,9-1 g/cm3, viskositas 1,12 cP, taraf intensitas cahaya -15 lux, tegangan permukaan 29,871 dyne/cm, dengan hasil cetak tinta printer mempunyai warna dan tekstur serta dayarekat tinta yang baik pada kertas dan tidak berbau.
Kata kunci: Pelepah Kelapa Sawit, Pigmen Organik, Tinta Printer

Item Type: Thesis (Final Report)
Creators:
Creators
NIM/NIDN
Yeza, Aprianti
19.01.061
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDK/NIDN
Thesis advisor
Lestari, Hetalesi Saputri S.T,. M.Eng
0525108401
Corporate Creators: Laboratorium Politeknik LPP Yogyakarta
Uncontrolled Keywords: pelepah kelapa sawit, pigmen organik, tinta printer
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 660 Teknik kimia > 660 Teknik kimia
Thesis Strata: Diploma III
Divisions: DIII Teknik Kimia
Depositing User: Yeza Aprianti
Date Deposited: 22 Sep 2022 03:40
Last Modified: 22 Sep 2022 03:40
URI: https://repository.polteklpp.ac.id/id/eprint/2991

Actions (login required)

View Item
View Item